Aceh  

Pj Wali Kota Apresiasi dan Ajak Perumdam Tingkatkan Pelayanan

Pj Wali Kota Apresiasi dan Ajak Perumdam Tingkatkan Pelayanan


Banda Aceh – Pj Kota Banda Aceh Amiruddin SE, M.Si mengatakan bahwa ketersediaan air bersih di kota Banda Aceh sekarang semakin baik dalam pelayanan pemenuhan kepada masyarakat. Hal tersebut saat pembukaan kegiatan event turnamen Badminton antar OPD dalam rangka Hut Perumda Air Minum Tirta Daroy Ke-49 Tahun 2024, Kamis (15/2/2024).“Sebagaimana kita maklumi bersama, bahwa Ketersediaan air bersih di Kota Banda Aceh selalu menjadi sorotan warga. Sehingga sudah sepantasnya ketersediaan air bersih selalu menjadi persoalan serius,” jelasnya.

“Tidak hanya pelayanan air bersih yang meningkat tapi juga sistim pelayanannya juga lebih cepat. Kalau ada sesuatu yang rusak langsung segera dilayani kebocorannya,” tambah Amiruddin.

Meski demikian, Amiruddin juga mengajak Perumdam untuk terus meningkatkan beberapa hal diantaranya SDM, baik yang terkait dengan teknis maupun administrasi.

Di samping itu, Pj Wali Kota Banda Aceh tersebut mengucapkan selamat Selamat HUT Ke-49 serta apresiasi kepada Perumda Air Minum Tirta Daroy yang telah memberikan kemudahan dalam pelayanan. Ia juga berharap turnamen Badminton antar OPD ini dapat membangun sikap jujur, sportif dan pantang menyerah.

“Turnamen badminton ini terlaksana dengan tujuan untuk menumbuhkan tali silaturrahmi serta mempererat rasa persaudaraan antar sesama OPD di Lingkungan Pemerintah Kota Banda Aceh,” harapnya. (Hz)